5 Rekomendasi Game Android Terbaru Dan Terbaik Bulan Juni

Game Android Terbaru Dan Terbaik

Ngopigames | Bosan bermain game itu-itu saja! Ingin mencoba sensasi game lain yang lebih menantang dan pastinya lebih menarik. Di kesempatan kali ini ngopigames akan share kepada kalian beberapa Game Terbaru dan terbaik dengan gameplay yang bakal membuat kalian ketagihan.

Dan beberapa game ini bisa kalian mainkan secara offline maupun online. Nilai plus lainnya yaitu selain memiliki ukuran file yang kecil, 5 Game Android Terbaru Juni 2020 ini mempunyai rating yang bagus sehingga sangat rekomended sekali untuk dimainkan diperangkat android kalian.

5. Fallout Shelter Online
Fallout Shelter Online Apk

Adalah game simulasi petualangan yang merupakan skuel resmi dari Fallout Shelter, dimana kalian berperan sebagai pengawas vault dan akan memulai petualangan terbaru kalian. Kali ini kalian harus bisa menjalankan vault dengan bijak dan benar.

Bedanya Fallout Shelter versi online ini yaitu disini kalian dapat membangun pasukan pahlawan yang epik untuk menjelajah lebih jauh ke Wasteland untuk mencari sumber daya yang berharga. Di versi ini terdapat 4 kelas unik yaitu tank, attacker, supporter dan healer. Dimana dari ke empat kelas tersebut memiliki kekuatan yang berbeda.

Fitur baru yang ada dalam Fallout Shelter Online yaitu adanya sistem guild, Arena dan pertempuran PVT. Sehingga kalian bisa bergabung dengan guild dan bertarung bersama anggota lainnya.

Genre: Adventure
Ukuran: 1.3GB
Mode: Online

4. The Pirate: Plague of the Dead

Bagi kalian yang ingin merasakan sensasi menjadi bajak laut maka game ini sangat rekomended sekali untuk dimainkan. Didalam game ini akan berlayar menjelajahi laut karibia dengan mengendalikan fregat untuk berpartisipasi dalam pertempuran dan mencari harta karun.

Kalian akan bertemu dengan awak perampok liannya sehinga tabrakan dengan monster laut dan sihir voodoo pun tidak terhindarkan. Agar bisa terus bertahan kalian harus terus memperbaiki kapak kalian sendiri dan menenggelamkan kapal lawan.

Selain menyajikan gameplay yang menarik, kalian juga akan disajikan grafis visual yang realistis.

Genre: Action
Ukuran: 47 MB
Mode: Offline

3. Prime Peaks
Prime Peaks Apk

Adalah game balap arcade yang tidak jauh berbeda dengan Hill Climb Racing. Disini kalian harus naik ke bukit dan gundukan untuk mengumpulkan koin dengan bonus dan kalian tidak boleh sampai terguling.

Terdapat enam mobil berbeda yang bisa kalian coba di berbagai trek berbeda. Dengan menyajikan permainan model fisika yang realistis sehingga kalian harus bisa menyelesaikan setiap level agar bisa lanjut ke tingkat berikutnya.

Genre: Racing
Ukuran: 33 MB
Mode: Offline

2. Pixel Combat: Zombies Strike

Didalam game ini kalian akan berperan sebagai penembak yang menjaga rumah dari serangan zombie. Dimana para zombie akan terus berdatangan dengan jumlah besar untuk menyerbu gedung, sehingga pemain akan dilengkapi berbagai macam senjata api dan senjata jarak dekat.

Menghadirkan lokasi dengan lokasi 3D dan pemain juga harus mencari kamar rahasia yang ada disetiap level permainan.

Genre: Action
Ukuran: 100 MB
Mode: Offline
Download Pixel Combat: Zombies Strike

1. Blade & Soul Revolution
Blade & Soul Revolution Apk Terbaru

Merupakan sebuah game yang diadaptasi dari versi PC yang sangat mengagumkan dengan detail karakter maupun efek pertarungan yang dikemas dengan epik. Sebagai game mmorpg yang memiliki ukuran tergolong besar, disini pemain dapat melakukan kostumisasi karakter sesuai keinginan dan dalam game ini juga terdapat beberapa pilihan class berbeda.

Dimana setiap class memiliki skill dan kombinasi serangan yang berbeda. Untuk alur cerita yang disajikan dalam game ini tidak jauh berbeda dengan yang di versi PC.

Genre: RPG
Ukuran: 4.17GB
Mode: Online

Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "5 Rekomendasi Game Android Terbaru Dan Terbaik Bulan Juni"

Posting Komentar